Saturday, November 23, 2013

Contoh Resensi Buku

Setelah mengulas cara membuat resensi yang baik (baca :cara menulis resensi yang baik) berikut ini adalah contoh resensi yang saya buat (waktu dikasih tugas oleh guru bahasa indo) yang bukunya saya pinjem di perpus di sekolah saya (liat aja ada nomer dan kode bukunya.. haha)
 
Menghadapi Masalah dengan Menjadi Pribadi yang Smart Sesuai Teladan Rosul
 
 Judul                  : Pribadi Smart
 Jenis buku          : Non fiksi (Psikologi)
 Pengarang          : Wawan P. Harmono
             Penerbit             : CV Wacana Gelora Cipta
             Tahun terbit       : 2010
              Kota terbit        : Bandung
              Tebal buku        : 76 halaman

Dalam kehidupan di dunia ini masalah pasti selalu ada. Siapa sih orang di dunia ini yang tak pernah mengalami masalah? Lalu bagaimana sikap kita dalam menghadapi masalah ini? Ada banyak cara yang dapat kita lakukan dalam menghadapi suatu masala, kita dapat meninggalkan dan membiarkan masalah tersebut  jika kita merasa masalah itu membuat kita pusing kebingungan sehingga masalah tersebut terus ada dan menghantui kita. Atau kita dapat menghadapi dan menyelesaikan masalah tersebut dengan kekuatan kita.
Permasalahan yang ada di dunia ini sebenernya seperti mencoba mengajarkan kita supaya kita dapat menjadi pribadi yang smart dan menjadikan kita manusia yang lebih baik. Pribadi yang smart tersebut bukan hanya cerdas dalam hal logika atau pemikirin semata tapi harus smart juga dalam bersikap.
Menjadi pribadi yang cerdas seperti itu mungkin sulit untuk dilakukan tapi dengan buku “Pribadi Smart” karangan Wawan P. Harmono hal itu dapat saja. Dalam buku ini terdapat  tips dan cara serta metode bagaimana caranya kita agar dapat memiliki sikap cerdas atau smart dalam menghadapi masalah serta dalam buku ini juga mengulas tentang model perencanaan hidup agar tujuan atau cita-cita yang kita impikan dapat terwujud yang tentunya tips dan metode tersebut sesuai dengan ajaran Rosulullah yakni agama Islam sehingga kita tidak arogan dalam mencapai tujuan yang kita impikan. Selain cara dan metode perencanaan hidup yang sesuai ajaran Rosulullah, Wawan P. Harmono sebagai penulis juga menuangkan himpunan ide, inspirasi, motivasi, spirit, ilmu, hikmah dan filosofi dalam bukunya ini. Ada banyak penjelesan dan kutipan yang sangat inspirasatif yang ditulis dalam buku ini mulai dari piagam madinah sampai kutipan Hadist dan ayat-ayat               Al-Quran.
Sebenernya pribadi yang smart atau cerdas ini sudah diterangkan dan diajarkan oleh Nabi Muhammad —Rosulullah—  1.400 tahun lalu. Nabi Muhammad adalah orang yang smart, dalam hal perniagaan beliau sangat memahami masyarakat sekitarnya. Di saat dusta menjadi biasa, Beliau justru tampil sebagai pribadi yang jujur lagi teguh. Di saat caci maci menjadi tradisi, Beliau justru menjaga lisannya  dan tampil beraklaq mulia. Karena kecerdasaan dan akhlaqnya itulah Nabi Muhammad digelari al-amin yang artinya dapat dipercaya dan membuat perniagaannya sukses.
Buku ini memang begitu penuh dengan inspirasi ditambah sang penulis menuturkannya dengan bahasa yang lugas serta dalam buku ini juga banya mengutip berbagai hadist dan ayat-ayat Al-Quran sehingga kita bisa lebih memahami arti kehidupan ini. Akan tetapi kurangnya visualisasi berupa gambar penjelas membuat buku ini kurang menarik dan metode yang dijelaskan menjadi kurang dapat dimengerti.
Dengan kehadiran buku ini diharapkan dapat memotivasi dan menginspirasi kita dalam mengatasi berbagai permasalahan yang ada. Tapi metode dalam buku ini hanya akan menjadi metode tanpa adanya pengaplikasian sesuai dengan kutipan surat ar-Ra’d ayat 11 dalam buku ini “Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum sehingga kaum itu mengubah keadaannya sendiri”

nah, itu lah contoh resensi buku semoga bermanfaat dan mohon maaf apabila ada kesalahan diatas (maklum masih belajar) :)


Keterangan
Buku








     Latarbelakang
     resensi buku










    Tema resensi
    buku dan
    ketarangan
    penulis





   Sinopsis atau
    Kutipan renensi
    buku






     Kekurangan dan
      Kelebihan buku
      serta
      Kesimpulan

3 comments:

  1. soalnya saya sudah cari kemana - mana buku ini susah dicarinya

    ReplyDelete
    Replies
    1. maaf baru balas... itu bukunya saya pinjem di perpus sekolah waktu dulu

      Delete